CFD Renon, DSM Bagikan Daging Kambing Betutu
Ahad 26 Mei 2024 LAZ Dompet Sosial Madani (DSM) Bali sukses bagikan daging kambing betutu di acara CFD (car free day) Renon. Pembagian daging kambing ini bertujuan untuk memperkenalkan olahan daging qurban menggunakan bumbu khas Bali. Selain itu, DSM turut mengadakan layanan informasi dan konsultasi qurban, layanan informasi dan konsultasi ZISWAF (zakat, infak, sedekah dan wakaf), serta pameran produk pemberdayaan binaan DSM.
